Kamis, 28 Maret 2013

Berbagi Suami (2006)



BERBAGI SUAMI

Producer      : Adiyanto Sumarjono, Madiyan Sudianto & Djie Tji
Director         : Nia Dinata
Writers           : Nia Dinata
Casts             :
1. Jajang C. Noer
2. Shanty
3. Dominique A Diyose
4. El Manik
5. Lukman Sardi
6. Tio Pakusadewo
7. Nungky Kusumastuti
8. Atiqah Hasiholan
9. Ria Irawan
10.Rieke Diah Pitaloka
11.Ira Maya Sopha
12.Winky Wiryawan
13.Reuben Elishama
14.Janna Karina Sukasah

D.O.P             : Ipung Rachmat Syaiful
Editor             : Yoga K. Koesprapto

Production               :
1. PT. Kalyana Shira Film
2. PT. Inverstasi Film Indonesia
3. Cinekom
4. Wall Works
Genre                         : Drama
Release Date           : 23 Maret 2006
Running Time         : 127 Min
Country                     : Indonesia

     Film ini adalah film omnibus dengan satu sutradara. Menggabungkan 3 cerita tetapi tidak dipisah-pisah menjadi film pendek dan mempunyai 1 judul yang sama “Berbagi Suami” yang menceritakan 3 kehidupan wanita yang di poligami dari kelas ekonomi, social dan suku yang berbeda.
     Salma (Jajang C. Noer) adalah seorang dokter ahli kandungan yang hidup cukup mapan dengan seorang suami Pak Haji (El Manik) yang telah menikah lagi dengan seorang wanita bernama Indri (Nungky Kusumastuti) yang telah menghasilkan satu anak. Salma berat untuk menerimanya. Terlebih ketika anak semata wayangnya Nadim (Wingky Wiryawan) benci sekali dengan kelakuan ayahnya yang seperti itu. Ketika Pak Haji jatuh sakit. Semua berkumpul. Tidak disangka tidak diduga datanglah seorang wanita muda bernama Ima (Atiqah hasiholan) yang ternyata istri muda dari Pak Haji.
     Saya memberikan ke-empat jempol saya untuk Jajang C.Noer yang bermain sangat baik di film ini. Saya bisa merasakan keresahan yang ada di dalam dirinya meskipun wajahnya tersenyum. Wingky pun bermain sangat natural sekali. semuanya terasa perfect dimata saya untuk segmen yang ini. Kekuatan seorang wanita memang berasal dari hatinya. Di Segmen ini ada Lula Kamal, Alvin Adam, Dewi Irawan, Maudy Koesnaedi & Ikke Nurjanah yang menjadi cameo.
    Di kisah kedua, Siti (Shanty) gadis Jawa yang ingin mencoba peruntungan kursus kecantikan di Jakarta. Situ pun berhasil dibawa ke Jakarta oleh Pak Lik (Lukman Sardi) yang bekerja sebagai sopir disalah satu production house. Siti pun harus tinggal di rumah Pak Lik yang sempit dengan Sri (Ria Irawan) dan Dwi (Rieke Diah Pitaloka) istri pertama dan kedua Pak Lik. Semakin lama tinggal di Jakarta, diam-diam Pak Lik menyimpan rasa terhadap Siti dan akhirnya dinikahi oleh Pak Lik. Semua mulai berubah ketika Pak Lik membawa perempuan yang akan dijadikan isteri keempat, lalu Dwi menyimpan rasa special terhadap Siti dan Sri merasa ada sebuah penyakit yang bertengger di dalam kelaminnya.
     kisah ini menceritakan poligami di lingkungan social menengah kebawah. Yang ini yang Indonesia banget menurut saya karna kasus seperti ini sering terjadi Indonesia. Film ini menunjukan wanita-wanita kelas menengah kebawah yang pasarah dan terima apa adanya bila harus hamil (lagi) dan hamil (lagi) terus-terusan hingga menyadari rumah mereka sudah tidak cukup untuk ditempati. Tone yang digunakan juga saya suka karna menggambarkan kepasarahan wanita berhati kuat di kalangan menengah kebawah. Kalau di kisah yang ini ada Aming yang menjadi cameo.
     Restoran Bebek Koh Abun (Tio Pakusadewo) sangat terkenal sekali. ditambah seorang pelayan cantik, Ming (Dominique A Diyose) yang menarik dan membuat restoran tersebut menjadi ramai setiap hari karenanya. Diam-diam Koh Abun mulai menyimpan rasa dengan Ming. Tanpa sepengetahuan isterinya, Cik Linda (Ira Maya Sopha) ia menikah diam-diam dengan Ming dan membelikannya sebuah apartement. Kisah cintanya mulai berantakan ketika mantan Ming, Firman (Reuben Elishama) menawarkannya main menjadi peran utama dalam filmnya. Keriweuhan pun juga terjadi ketika Cik Linda beserta dua anaknya melabrak Ming di Apartementnya.
     Kisah yang ketiga ini agak sedikit berbeda dari yang pertama dan kedua. Suku cina yang diambil membawa kita melihat poligami dari sisi lain. settingnya bagus. Tapi ceritanya masih cenderung biasa saja bila dibandngkan dengan yang sebelumnya. Dalam film ini ada Yuanita Christiani dan Melissa karim yang menjadi cameo anaknya Cik Linda.
     Film ini menunjukkan kekuatan perempuan yang di poligami di berbagai kelas social, ekonomi dan suku. Menyentuh!

My Rate         : (9/10)
IMDb Rate     : (7/10)

Did You Know ?
- Film ini diputar keliling do 29 Festival film internasional!

Quotes
- Aku heran sama orang Indonesia. Kenapa mau nollong tulus aja harus pake acara heboh-heboh segala.

Trailer
http://www.youtube.com/watch?v=iXpVZVw7PvI


Sumber: www.IMDb.com & www.filmindonesia.or.id

1 komentar: